Di hari ke empat aku di SG ini nggak terlalu banyak destinasi, karena di hari itu aku dan teman-temanku hanya berniat untuk belanja. Di pagi hari sebelum berangkat, kami semua sudah bersiap-siap packing untuk pulang dan checkout. Ketika checkout, tadinya aku sudah mengikhlaskan uang deposit aku tidak kembali karena aku menghilangkan kunci laci, Alhamdulillah ketika kami checkout kebetulan reseptionist yang jaga sepertinya orang indo atau melayu, bapak itu baik sekali karena membiarkan uang deposit aku tetap dikembalikan, Alhamdulillah seenggaknya buat nambahin uang belanja hehe.
Setelah checkout, kami menitipkan koper di hostel tersebut
sampai sore sebelum berangkat ke bandara. Tujuan pertama, kami berbelanja ke
Chinatown, pas kami nyampe di sana gerimis, di sana banyak sekali cinderamata
khas SG untuk dijadikan oleh-oleh, harganya juga terjangkau, aku membeli gelas
kaca bergambar maskot SG yaitu singa hehe, dan kaos-kaos bergambar singa untuk
keluargaku. Di sana aku juga mampir ke guardian, akhirnya kebelilah vaseline
lip therapy yang rosy lips. Setelah berbelanja di Chinatown, kami menuju
Mustafa Centre, wah di sana apa aja ada sih menurutku, supermarket terbesar
yang pernah ku temui, mulai dari makanan, baju, skincare, sampai barang-barang
cinderamata pun ada. Harganya juga termasuk murah dan terjangkau. Di sana aku
membeli dompet dan gunting kuku bergambar pohon besar garden by the bay dan
patung singa, aku juga membeli coklat tube milo dan hershey. apalagi ya, aku
lupa, kayaknya di antara temen-temen aku, aku belanjanya paling sedikit deh
hehe, padahal pas pulang uangku masih tersisa sekitar 25 sgd sampe sekarang
masih disimpen mamaku wkwk.
Setelah berbelanja, hujan deras, kami tidak bisa mencari tempat makan, akhirnya di depan mustafa centre banyak tempat duduk dan kami memesan grabfood, aku memesan nasi goreng seafood, tapi aku lupa nama restaurantnya apa (kalo ga salah Adam's Corner Seafood Restaurant), nasi gorengnya enak banget, harganya pun aku sudah lupa, efek kelamaan nulis blognya nih hufffft
Setelah makan dan hujan reda, kami menuju hostel untuk
mengambil koper, dan langsung menuju bandara Changi menggunakan MRT, perjuangan
bgt sih bawa bawa koper berat ke bandara naik MRT, tapi kami harus semangat dan
cuek aja kalo diliatin orang hehe. Sepanjang perjalanan menuju bandara aku
sangat sedih karena akan meninggalkan negara itu, aku puas-puasin melihat-lihat
pemandangan selama perjalanan pulang, karena bisa jadi mungkin aku ga akan
pernah balik lagi ke SG ini.
Sesampainya di Bandara kami langsung check in tiket pasawat
dan menaruh koper ke bagasi, di sana semua sudah menggunakan sistem. Ketika
melalui pengecekkan untuk masuk, temanku ada yang ditahan karena membawa barang
cair lebih dari 100ml, temanku membawa freeman di dalam tas kecilnya, barang
itu diambil, sayang sekali padahal itu baru beli pas di Mustafa Centre. Setelah
itu, ternyata jadwal berangkat ke JKT delay sekitar dua jam, setelah itu kami
solat terlebih dahulu, nah di dalam bandara ini Alhamdulillah ada tempat
solatnya, letaknya kalo di T4 deket Cheers.
Akhirnya kami pulang sampai Bandara Soetta sekitar jam 9
malam, tapiiii ternyata ada masalah lagi, aku sudah menunggu lama di tempat
pengambilan koper, akan tetapi koperku tidak keluar dari bagasi, aku langsung
melapor ke petugas yang ada di dekat tempat pengambilan koper tsb, setelah
melapor tadinya kalau ada info akan dikabari dan aku bisa langsung pulang ke
rumah, tapi pas di depan Bandara, abangku sudah menjemput aku dan aku langsung
ngadu kalo koper aku hilang, akhirnya aku disuruh balik lagi nyamperin
petugasnya dan minta nomor hp petugasnya. Setelah melalui proses panjang dan
menunggu sangat lama, akhirnya koperku diketahui berada di Penang 🤣
tadinya aku tidak tau Penang itu dimana, ternyata di Malaysia.
Setelah mendengar kabar tersebut, koper tersebut dikembalikan besok harinya dan diantarkan langsung ke rumahku oleh kurir AirAsia (tanpa dipungut biaya apapun), aku lega karena akhirnya koperku dan isinya masih ditakdirkan menjadi milikku, tapi sayangnya koperku menjadi rusak bagian rodanya.
Alhamdulillah..